Bulutangkis Enam Bulan Seret Prestasi, Taufik Hidayat Ultimatum Pelatih Pelatnas PBSI

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum PP PBSI, Taufik Hidayat telah mengadakan pertemuan dengan pelatih-pelatih Pelatnas PBSI.

Pertemuan tersebut masih membahas evaluasi minimnya gelar juara atlet pelatnas PBSI di paruh tahun 2025.

Seperti diketahui, dari kejuaran yang sudah diikuti enam bulan terakhir, atlet pelatnas PBSI hanya meraih dua gelar juara, itu pun hanya turnamen berstatus super 300.

Dalam pertemuan tersebut pria yang juga menjabat sebagai Wamenpora itu memberikan peringatan keras kepada para pelatih Pelatnas PBSI.

Taufik juga meminta kepada pelatih agar bersikap tegas kepada para atletnya, salah satunya tak hanya mengejar ranking guna keuntungan pribadi atlet tapi juga harus termotivasi juara.

“Evaluasi kemarin lebih ke pelatih, ke atletnya belum dan dis situ saya ultimatum untuk pelatih juga karena kita sudah 6 bulan, mau 7 bulan,” kata Taufik Hidayat di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (1/7/2025).

“Mereka juga yang ditegaskan ya itu. Jangan hanya mengejar rangking, tapi bagaimanapun kita tetap yang diinginkan masyarakat itu kan juaranya. Juara itu gak ada lah kata orang, juara dua. Gak ada juara. Juara itu cuma satu,” tegasnya.

Tak hanya itu, Taufik Hidayat juga mengarahkan kepada Kabid Binpres PP PBSI, Eng Hian untuk melihat potensi atlet-atlet yang tidak berkembang lagi.

Ia ingin para atlet yang tidak termotivasi meraih juara atau mentok di pelatnas untuk segera diganti.

“Saya yang terakhir juga mengultimatum dengan cepat apa yang dijanjikan Binpres, ada beberapa nomor yang memang sudah lama di sana, memang prestasinya juga tidak ada karena di aturan baru kita, kita bisa tidak harus menunggu akhir tahun,” ujar peraih medali emas Olimpiade 2004 tersebut.

“Jadi ya tunggu sebentar lagi. Siapa nanti yang ada yang masuk ada yang keluar. Gitu aja. Jadi kita sama-sama menunggu,” pungkasnya.

Untuk atlet atau sektor mana saja yang jadi sorotan, Taufik Hidayat menyebut ada lima sektor.

Namun, dirinya enggan membeberkan siapa saja dan lebih menunggu dari pelatih di setiap sektornya.

 



Contact to : xlf550402@gmail.com


Privacy Agreement

Copyright © boyuanhulian 2020 - 2023. All Right Reserved.