TRIBUNCIREBON.COM, INDRAMAYU - Pantai utara di Indramayu, Jawa Barat, menjadi lokasi wisata favorit untuk liburan.

Satu di antaranya Pantai Balongan Indah atau yang dikenal dengan sebutan Pantai Bali menjadi salah satu dari belasan pantai di Indramayu yang siap menyambut pengunjung saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Pantai ini dikenal dengan panorama pantainya yang indah. Pantai Bali juga penuh inovasi dengan beragam ornamen yang disajikan sehingga membuat pengunjung tidak pernah bosan saat berlibur.

Selain itu, Pantai Bali juga aman untuk anak-anak yang ingin berenang di pantai karena memiliki ombak yang tenang.

Warna-warni perahu mainan dan ban berderet di pinggir pantai siap untuk disewa pengunjung di pantai yang berlokasi di Desa/Kecamatan Balongan, Indramayu. 

Selain itu, pengunjung juga bisa bermain pasir, makan aneka olahan laut dan jajanan, berfoto-foto, serta kegiatan lainnya.

Pengelola Wisata Pantai Bali Indramayu, Akso Surya Darmawangsa mengatakan, persiapan sudah dilakukan jauh hari untuk menyambut pengunjung.

Termasuk di momen Nataru ini pihaknya juga menggratiskan gazebo di bibir pantai sebagai tempat pengunjung bersantai sembari menikmati aneka hidangan, dari sana mereka juga bisa santai mengawasi anak-anaknya berenang.

“Semua joglo itu free. Kami juga lakukan perbaikan jalan setapak untuk memfasilitasi jika ada pengunjung yang difabel sehingga saat mendorong kursi roda menjadi lebih mudah ke akses bibir pantai,” ujar dia kepada Tribuncirebon.com, Minggu (22/12).

Akso mengatakan, untuk momen Nataru ini pihaknya juga tidak mengenakan kenaikan tarif. 

Harga tiket normal seperti hari-hari weekend biasanya. Yakni wisatawan cukup membayar Rp 15 ribu untuk dewasa dan Rp 12 ribu untuk anak-anak.

Wisatawan saat berlibur di Pantai Balongan Indah atau Pantai Bali Indramayu, Minggu (22/12/2024)
Wisatawan saat berlibur di Pantai Balongan Indah atau Pantai Bali Indramayu, Minggu (22/12/2024) (Tribuncirebon.com/Handhika Rahman)

Akso menambahkan, di momen Nataru ini pihaknya juga menjamin dari segi keamanan. Ada 5 petugas yang disiagakan untuk memantau keamanan pengunjung.

Selain itu, pengelola juga dibantu oleh aparat keamanan dari kepolisian yang berjaga memantau keamanan pantai.

“Sekarang sudah mulai ada peningkatan, tapi prediksi kami puncaknya nanti di Natal dan malam tahun baru,” ujar dia.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Balongan, AKP Dedi Wahyudi mengatakan, polisi siaga membantu pengamanan wisatawan di pantai.

Di wilayah Balongan sendiri sejumlah pantai terpantau sudah mulai mengalami peningkatan, seperti di Pantai Bali, Pantai Tirta Ayu, dan pantai-pantai lainnya.

Pihaknya juga mengimbau kepada wisatawan untuk selalu berhati-hati, termasuk senantiasa mengawasi anak-anaknya masing-masing saat bermain di pantai.

“Kami siaga untuk membantu pengamanan dan kenyamanan wisatawan,” ujar dia.

Suasana wisatawan saat berlibur di Pantai Balongan Indah atau Bali di Desa/Kecamatan Balongan, Indramayu, Minggu (22/12/2024)

 
Suasana wisatawan saat berlibur di Pantai Balongan Indah atau Bali di Desa/Kecamatan Balongan, Indramayu, Minggu (22/12/2024)   (TribunCirebon.com/ Handhika Rahman)

Dari Kulineran Hingga Swafoto

Pantai Bali Indramayu ramai diserbu wisatawan akhir pekan kemarin.

Mereka tampak sibuk melakukan beragam kegiatan, mulai dari berenang di pantai, menikmati aneka makanan di pinggir laut, hingga berswafoto.

Akso Surya Darmawangsa mengatakan, ada peningkatan pengunjung yang signifikan dibanding hari-hari sebelumnya.

Hal tersebut berhubung dengan mulainya liburnya anak sekolah menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

“Mungkin karena Jumat kemarin sudah bagi rapor anak sekolah, langsung liburan. Peningkatan diperkirakan sekitar 40 persen,” ujar dia kepada Tribuncirebon.com.

Akso menyampaikan, peningkatan pengunjung sendiri sebenarnya sudah terlihat sejak Sabtu (21/12).

Akso menyampaikan, kunjungan wisatawan yang datang berlibur ke Pantai Bali Indramayu diketahui berasal dari berbagai daerah.

Selain wisatawan lokal Indramayu, ada pula yang datang dari Cirebon, Majalengka, Kuningan, dan daerah-daerah lainnya.

“Mereka sudah punya agenda, katanya akhir tahun ini mau berkunjung ke Pantai Bali,” ujar dia.

Candra Kurnia (36) warga Kabupaten Kuningan mengaku sengaja memilih berlibur ke Pantai Bali.

Ia datang bersama anak dan istri untuk mengisi waktu liburan anak-anak.

“Sudah direncanakan, anak memang pengen banget liburan ke pantai,” ujar dia.(handhika rahman)

Contact to : xlf550402@gmail.com


Privacy Agreement

Copyright © boyuanhulian 2020 - 2023. All Right Reserved.