Siapa sangka motor matic Yamaha Soul GT 125 masih dijual di tahun 2024 ini loh!

Namun bukan di Indonesia dan memakai nama Yamaha Soul GT 125.

Melainkan dijual di Malaysia dan diberi nama Yamaha Ego Avantiz 2024.

Mengutip Paultan.org, Yamaha Malaysia baru saja merilis penyegaran untuk motor matic ini.

Yamaha Ego Avantiz 2024 membawa tiga warna baru, yaitu Biru Langit, Biru Tua, dan Ungu.

Secara tampilan, tak ada perbedaan dengan Yamaha Soul GT 125 nih.



Yamaha Ego Avantiz 2024, kembaran Yamaha Soul GT 125 yang dijual di Malaysia.
Yamaha Hong Leong


Yamaha Ego Avantiz 2024, kembaran Yamaha Soul GT 125 yang dijual di Malaysia.

Sekedar informasi, Yamaha Soul GT 125 di Indonesia sudah discontinue alias tak dijual lagi.

Yamaha Ego Avantiz ditenagai mesin 125 cc BlueCore, memenuhi standar Euro 4, dan berpendingin udara.

Tenaga yang dihasilkan diklaim 9,4 hp pada 8.000 rpm dengan torsi 9,6 Nm pada 5.500 rpm.

Kaki-kakinya menggunakan pelek 14 inci yang dibalut ban 70/90 dan 90/80.



Yamaha Ego Avantiz 2024.
Yamaha Hong Leong


Yamaha Ego Avantiz 2024.

Ada bagasi di bawah jok seluas 14 liter yang bisa menampung helm half face.

Di Malaysia, Yamaha Ego Avantiz 2024 dijual RM 5,998 dengan garansi 2 tahun atau 20.000 Km.

Jika dikonversi ke Rupiah, harga tersebut setara Rp 20,6 jutaan.

Termasuk motor matic murah enggak nih kalau menurut brother MOTOR Plus?

 

Baca Lebih Lanjut
Jadi Pilihan Motor Sport Gaya Neo Retro, Segini Harga Yamaha XSR 155
Naufal Nur Aziz Effendi
Polisi Tangkap Pencuri Motor di Acara Kuda Lumping di Banjar Jawa Barat, Satu Masih Buron
Giri
Supaya Tidak Jadi Motor Sunmori Yamaha YZR-M1 Bakal Pakai Mesin V4 di MotoGP 2027?
Ardhana Adwitiya
3 Penyakit Yamaha Nouvo Bekas, Harap Perhatikan Sebelum Membelinya
Dok Grid
Ingin Beli Motor Yamaha Lexi Bekas? Pastikan Cek Beberapa Komponen Ini
Dok Grid
Motornya Ketinggalan Jauh Yamaha Siap Pakai Mesin V4 Untuk Lawan Pabrikan Eropa di MotoGP
Uje
Skutik Baru Yamaha RayZR 2024 Punya Desain Sporty, Seirit Ini Konsumsi Bensinnya
Naufal Nur Aziz Effendi
Pengin Motor Sport Non-fairing Dua Silinder? Nih, Segini Harga Yamaha MT-25 Sekarang
Dida Argadea
Ternyata Remehkan 2 Aspek, Mantan Insinyur Ducati Bongkar Penyebab Utama Yamaha Merosot Tajam di MotoGP
Nestri Y
KTM 390 Adventure Versi 2024, Masih Galak Tapi Lebih Mudah Dikendalikan, Tonton Videonya!
Dimas Pradopo