-

Dieng yang terletak di sebagian Wonosobo dan Banjarnegara telah bertranformasi semakin baik. Aneka spot wisata di sana semakin tertata rapi.


Jika traveler mau menuju ke sana dan tidak mau transit terlalu banyak, maka transportasi bus adalah pilihan terbaik. Ada aneka bus yang memiliki rute langsung dari berbagai titik di Jakarta menuju ke Terminal Wonosobo.


Setidaknya ada enam perusahaan otobus (PO) yang melayani trayek ini. Perusahaan-perusahaan yang kami maksud adalah entitas yang terpercaya di bidangnya dan traveler hampir tidak mungkin diturunkan di tengah jalan.



Berikut enam PO yang melayani terminal-terminal di Jakarta dan Terminal Wonosobo, yakni:


1. Rosalia Indah (Rosin)
2. Sinar Jaya (Sinjay)
3. PEBEPE
4. Kupu Kupu Ayu
5. Dieng Indah
6. DAMRI



Melihat PO yang beroperasi ini mengikuti besarnya penumpang yang menuju ke sana. Diketahui bahwa Dieng juga dikelilingi oleh beberapa gunung yang berdekatan, yakni Gunung Sindoro dan Sumbing juga gunung-gunung kecil seperti Bismo dan Prau.




Jadi, tak hanya Dieng yang jadi jujugan para traveler. Para pendaki juga biasanya sekaligus berkeliling di sekitar Wonosobo untuk berburu mie ongklok.


Bagi yang ingin menuju Dieng, traveler harus transit dan menempuh perjalanan sekitar sejam menggunakan kendaraan umum atau sewa kendaraan pribadi dari Terminal Wonosobo. Perjalanan setelah transit akan melewati persawahan dan perkebunan aneka hasil bumi, dari kentang hingga wortel atau kubis.


Berikut sebagian jadwal bus rute terminal-terminal Jakarta ke Terminal Wonosobo, tanggal 31 Agustus 2024:


1. Sinjay, Terminal Tanjung Priok, kelas Executive, 06.00-16.45 WIB, tiket Rp 155.000
2. Sinjay, Terminal Pulo Gebang, Executive, 06.30-16.45 WIB, Rp 155.000
3. Sinjay, Terminal Kalideres-Grogol-Petamburan-Lebak Bulus, Executive Legrest, 16.00-04.00, Rp 170.000
4. Kupu Kupu Ayu, Terminal Kalideres, Executive, 17.00-04.00, Rp 170.000
5. Dieng Indah, Terminal Pondok Pinang, Executive, 17.00-03.40, Rp 145.000
6. PEBEPE, Terminal Pondok Pinang, Executive, 17.00-04.30, Rp 190.000
7. Sinjay, Terminal Kampung Rambutan, Executive Legrest, 17.00-05.00, Rp 170.000
8. DAMRI, Kemayoran, Business, 19.15-07.15, Rp 200.000
9. Rosin, Terminal Kampung Rambutan, Executive, 07.45-18.30, Rp 190.000
10. Rosin, Terminal Kampung Rambutan, Executive, 17.30-05.00, Rp 190.000.


Perlu diketahui bahwa perjalanan menggunakan bus sudah mendapat servis makan satu kali dan air putih. Lama perjalanan tergantung rute yang dilalui bus tersebut, yakni apakah via Bobotsari, via Purwokerto, atau via Weleri.


Baca Lebih Lanjut
Dieng Culture Festival dan Permintaan Unik Anak Rambut Gimbal
Detik
Dieng Culture Festival jadi ajang promosikan destinasi wisata
Antaranews
Informasi Harga Tiket Fuji Kaze di Jakarta dan Cara Beli Tiketnya
Seputar Jakarta
Kemenparekraf Harap Dieng Culture Festival Jadi Event Internasional
Sindonews
Cara Termurah ke Labuan Bajo, Pilih Kapal atau Pesawat?
Detik
Konser Arijit Singh Live in Malaysia Digelar 16 November, Ini Harga Tiketnya
KumparanHITS
Menggali Makna di Balik Tema Dieng Culture Festival
Ednadus
Panduan Wisata dan Rute ke Taman Langit Pangalengan di Bandung
Detik
Berikut Jadwal Kapal Ferry Rute Sabang-Banda Aceh dan Harga Tiket Edisi Kamis 29 Agustus 2024
Eddy Fitriadi
Super Air Jet Buka 3 Rute Baru dari Kualanamu ke Jambi, Lampung dan Semarang
Detik